happy moments, happy times, happy memories

Selamat Hari Ibu untuk Mamaku yang Hebat


Aku yakin semua ibu di dunia ini sangat hebat, apalagi ibu yang mau berjuang untuk anak dan keluarganya. Maka pada hari ini aku ucapkan selamat untuk para ibu yang ada didunia ini dan juga untuk kita semua calon ibu dimasa depan.

Seperti yang telah aku ungkap diatas, mamaku adalah wanita yang hebat. Di usianya yang menginjak 50 tahun lebih, mama masih giat bekerja. Mamaku sekarang ini menjadi tumpuan hidup keluargaku. Karena mamaku menghandle hampir semua urusan yang ada dikeluargaku termasuk keuangan juga mencari nafkah. Hal itu dilakukan bukan karena bapakku orang yang tidak bertanggung jawab dalam menafkahi keluarga.
Hanya saja, sekarang ini mama lebih menyisakan waktu istirahat untuk bapak dikarenakan usianya yang sudah tidak muda lagi yaitu sudah mencapai kepala 60. Sehingga tenaganya akan lebih baik jika digunakan untuk beribadah dan beristirahat dirumah.

Jika diibaratkan, mama itu seperti sebuah oksigen dimana kita tidak bisa hidup tanpanya. Aku belajar banyak hal dari kehidupan mama. Belajar menjadi anak yang kuat, mandiri, yang tentunya membuatku siap menghadapi segala permasalahan hidup.

Mama… Meskipun aku tidak berani mengucapkan secara langsung, tapi lewat blogku ini aku ucapkan banyak terimakasih karena telah merawatku, menjadikanku wanita cantik, yang kuat, yang tegar, dan yang paling bahagia didunia ini. Aku harap suatu saat nanti saat aku menjadi seorang ibu, aku bisa seperti mama yang aku banggakan, dimana anak – anakku bisa bangga karena memiliki ibu seperti aku J


selamat hari ibu mamaaa

Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar