Gangguan Akibat
Kekurangan Iodium (GAKI) merupakan suatu penyakit yang disebabkan kekurangan Iodium, salah satu zat mineral yang
memiliki peran penting bagi tubuh kita. Fungsi iodium diantaranya mengatur tumbuh
kembang baik fisik maupun mental, konversi provit A menjadi vitamin A,
pembentukan sel darah merah, dll. GAKI biasanya ditandai pembesaran kelenjar
tiroid yaitu suatu kelenjar yang terdiri 2 lobus dan terletak di sekitar leher.
Contoh penyakit GAKI yang sering dijumpai ialah gondok dan kerdil.
Penyakit ini banyak
diderita penduduk yang tinggal didaerah pegunungan atau dataran tinggi. Rendahnya
kandungan iodium dalam makanan maupun minuman menjadi penyebab utama timbulnya
penyakit ini. Iodium merupakan suatu zat mineral yang dihasilkan dari proses
hujan yaitu dimulai ketika iodide yang ada dilaut dioksidasi oleh matahari,
kemudian naik ke udara dan berkondensasi membentuk hujan yang mengandung banyak
mineral iodium, air hujan yang turun sebagian kecil terserap tanah sisanya mengalir
menuju dataran yang lebih rendah. Hal inilah yang menyebabkan resiko tinggi
penderita GAKI banyak terjadi di daerah pegunungan.
GAKI disebut The
Silent Epidemic karena epidemi penyakitnya tenang tetapi menghanyutkan, menyerang
secara diam-diam tanpa adanya tanda-tanda khusus sampai penderita benar – benar
diketahui terpajan penyakit ini. Sehingga jika tidak diketahui sedari dini,
banyak dampak atau efek yang dapat terjadi diantaranya pada ibu hamil terjadi abortus
pada janin, kretin (kerdil), terjadi gangguan pertumbuhan fisik dan mental, kebodohan,
hipotirod, penurunan IQ, hipertiroid pada anak - anak hingga resiko tinggi timbulnya
penyakit cancer. Untuk itu perlu suatu upaya pencegahan yang harus dilakukan
untuk meminimalisir dampak yang dapat ditimbulkan oleh GAKI yaitu dengan cara
memperbanyak konsumsi iodium diantaranya dengan mengonsumsi garam beriodium,
buah – buahan dan kacang – kacangan, serta mengurangi konsumsi umbi – umbian. J
![]() |
| letak kelenjar tiroid |

iiih
BalasHapus